Usai Sulut Relawan Ganjar Gerilya Bagi-bagi Bansos di Lampung
Kelompok relawan pendukung Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menjadi calon presiden 2024, Sahabat Ganjar membagikan bantuan sosial kepada masyarakat terdampak pandemi Covid-19 di Lampung.
Bantuan diserahkan kepada LB Insan Prima Bestari, Sukarame; Panti Asuhan Raden Ajeng Ratu Balqis, Tanjung Karang Timur; dan warga di RT 03/RW 02, Tanjung Karang Barat.
"Kita memberikan bantuan sosial ke SLB Insan Prima Bestari. Kedua juga alhamdulillah sukses di Panti Asuhan Raden Ajeng Ratu Balqis. Sebagai penutup, renovasi MCK berjalan sukses pula," kata Ketua DPW Sahabat Ganjar Kota Bandarlampung, M Haris dalam keterangannya, dikutip Senin (8/11).
Di SLB Insan Prima Bestari, Sahabat Ganjar membagikan sejumlah perlengkapan sekolah seperti tas, buku, pena, pensil dan lain-lain. Sementara, di Panti Asuhan Raden Ajeng Ratu Balqis, mereka memberi bantuan berupa sembako dan pakaian layak pakai.
Kemudian di lokasi terakhir, mereka memberikan bantuan berupa bahan-bahan material untuk perbaikan toilet umum di RT 03/RW 02, Gedung Air, Tanjung Karang barat. Menurut Haris banyak bangunan yang sudah rusak di daerah tersebut termasuk toilet umum.
Salah satu warga, Ahmad Setiawan mengaku senang dengan bantuan Sahabat Ganjar. Warga yang telah bermukim selama 61 tahun di Kelurahan Gedung Air, Tanjung Karang Barat itu merasa terbantu dengan renovasi toilet umum.
"Warga masyarakat sangat terbantu untuk masalah wc umum. Mudah-mudahan atas bantuan sahabat ganjar bisa bermanfaat buat masyarakat banyak," ujarnya.
Sahabat Ganjar akan terus menebar bantuan serupa ke daerah-daerah lain di seluruh wilayah. Terutama, membantu masyarakat yang kurang mampu dan terdampak pandemi Covid-19.
Sebelumnya, Sahabat Ganjar meringankan beban masyarakat yang terdampak Covid-19 sekaligus mengenalkan misi untuk memboyong Ganjar maju menjadi capres di Pilpres 2024 saat menyambangi Jabar hingga Sulawasi Utara.
Lalu, Sahabat Ganjar melakukan aksi grebek ponpes di Jateng dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional, 22 hingga 24 Oktober.
Ponpes yang mereka datangi antara lain Ponpes Pesantren Darul Muttaqin di Tegal, Ponpes RT Hidayatul Qur'an Randudongkal di Pemalang, hingga Ponpes Az-Zuhriyyah di Purbalingga.
Ganjar sendiri sudah buka suara soal keberadaan kelompok relawannya di Jabar ini. Namun ia mengaku masih tetap fokus urus Covid-19.
(thr/fra)[Gambas:Video CNN]
Belum ada Komentar untuk "Usai Sulut Relawan Ganjar Gerilya Bagi-bagi Bansos di Lampung"
Posting Komentar