Harimau Sumatera Mati di Tempat Penampungan Satwa BKSDA Jambi
Selasa, 2 November 2021 - 23:08 WIB
VIVA â" Seekor harimau sumatera betina mati di kandang Tempat Penampungan Satwa, Kecamatan Jambi, Luar Kota, Kabupaten Muaro Jambi. Harimau itu sebelumnya dievakusi oleh Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Jambi di Kecamatan Renah Pembarap, Kabupaten Merangin, Jambi.
Informasi yang dihimpun VIVA, kematian harimau tersebut diketahui pada Selasa pagi, 2 November 2021 sekitar pukul 05.00 WIB. Sampai saat ini belum diketahui apa penyebab kematian satwa dilindungi itu. Namun dari fisik tubuhnya tampak sudah sangat kurus.
Kabag TU BKSDA Jambi, Teguh belum bisa memastikan apa penyebab kematian harimau. Harimau itu sebelumnya sempat diberi makan.
"Sebelumnya Selasa dini hari, sekitar pukul 02.00 WIB sempat kita beri makan dan dan saat tim dokter mengecek kembali ke kandang sekitar pukul 07.00 WIB ternyata mati," ujarnya, Selasa 2 November 2021.
Photo :Teguh menyebutkan, harimau itu ditangkap BKSDA di Kecamatan Renah Pembarap tepatnya tanggal 16 Oktober 2021. Saat ditangkap pun, sang harimau sudah dalam keadaan kurus karena kekurangan makanan serta pada bagian kakinya terdapat luka.
"Harimau kita tangkap sebelumnya pernah menerkam dua orang warga sampai tewas dan satu orang perempuan selamat namun sempat luka cakar harimau," jelasnya.
Belum ada Komentar untuk "Harimau Sumatera Mati di Tempat Penampungan Satwa BKSDA Jambi"
Posting Komentar